Total Tayangan Halaman

Rabu, 09 Maret 2011

Wisata Kabupaten Sumenep



Sumenep terletak di ujung timur pulau Madura merupakan pusat kerajaan Madura di masa lalu. Sebagai bekas pusat pemerintahan di masa lalu, di Kabupaten Sumenep terdapat banyak bangunan kuno dengan gaya arsitektur campuran antara Jawa, Cina, Eropa dan Arab yang sampai kini terlihat dengan baik, seperti Kraton Sumenep, Masjid Jamiq dan makam keluarga raja, Asta Tinggi. Bentuk tari klasik yang dapat disaksikan antara lain tari Moang Sangkal dan tari Topeng Dalang. Alam pantainya menawarkan panorama yang menarik dengan hamparan pasir putih dengan cemara udang tumbuh di sepanjang tepiannya, seperti yang dapat disaksikan di Pantai Slopeng dan Lombang. Kabupaten Sumenep sebagai daerah kepulauan dengan 126 buah pulau besar, kecil dan sangat kecil dipersiapkan sebagai daerah tujuan wisata, perikanan, peternakan dan industri penggaraman. Oleh karena itu struktur perekonomian Kabupaten Sumenep didominasi oleh sektor kelautan, pertanian, perdagangan, hotel dan restoran serta sektor jasa. Komoditas unggulan hasil laut (perikanan) di Kabupaten Sumenep yang berorientasi ekspor selain teri nasi adalah ikan kerapu, ikan hias, teripang dan lobster dengan negara tujuan ekspor Jepang, Hongkong, Singapura dan Korea Selatan. Selain komoditi ekspor tersebut, perairan Sumenep juga mempunyai potensi yang cukup tinggi hasil-hasil perikanan lainnya, seperti ikan layang, tongkol, kembung, tengiri, cumi-cumi, lemuru, bambangan, peperek, kakap merah, udang dan kepiting.

DINAS PARIWISATA KABUPATEN SUMENEP
Jl. Dr. Sutomo 5
Phone 0328-667148

Tidak ada komentar:

Posting Komentar