Kabupaten Sidoarjo mempunyai luas wilayah 591,59 km2. Sidoarjo dikenal sebagai penyangga utama Kota Surabaya, dan termasuk Kawasan Gerbang Kertosusila. Bandara Internasional Juanda dan Terminal Bus Purabaya yang dianggap sebagai "milik" Surabaya, berada di wilayah kabupaten ini. Terminal Purabaya merupakan gerbang utama Surabaya dari arah selatan, dan salah satu terminal bis terbesar di Asia Tenggara. Kereta komuter Surabaya-Sidoarjo-Porong menghubungkan kawasan Sidoarjo dengan Surabaya. Industri dan jasa merupakan sektor perekonomian utama Sidoarjo. selat Madura di timur merupakan daerah penghasil perikanan, diantaranya ikan, udang, dan kepiting. Sidoarjo juga dikenal dengan sebutan kota petis. Sidoarjo termasuk daerah delta, karena diapit oleh dua aliran sungai pecahan sungai Brantas, yaitu Kali Porong dan Kali Mas, sehingga lahan pertaniannya sangat subur, dan memiliki potensi perikanan yang cukup tinggi. Perkembangan Kota Sidoarjo cukup pesat, terutama di sektor industri kecil. Sentra industri tas dan koper di Tanggulangin menjadi tujuan utama wisata belanja bagi para wisatawan. Kerajinan tas dan koper Intako banyak menawarkan aneka produk berkualitas. Daerah ini juga memiliki obyek wisata yang menarik antara lain Pantai Kepetingan, Pucukan dan Gesik Cemandi. Peninggalan sejarah berupa candi juga benyak ditemukan antara lain Candi Pari, Dermo, Pamotan, Tawang Alun dan Klajen. Agenda budaya yang dilakukan antara lain upacara Petik Laut di pantai Gesik Cemandi, Tasyakuran Laut setiap menjelang Mulud di Mburu Kidul, Haul Putri Ayu Sekardadu seminggu sebelum Nyadran di Kepetingan, dan Nyadran dilaksanakan seminggu sebelum puasa. Bagi petani tambak dapat menghadiri Lelang Bandeng aetiap peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW bertempat di Pendopo Kabupaten Sidoarjo.
DINAS PARIWISATA KABUPATEN SIDOARJO
Jl. Sultan Agung 34
Phone 031-8955774, 8941104
Bagus ,Informatif sekali :)
BalasHapus